NOVA.id - Sebagian perempuan mungkin pernah mengalami Miss V yang mengeluarkan bau amis atau aroma tak sedap yang menyengat.
Jika Sahabat NOVA mengalami utu, kita perlu waspada karena kondisi tersebut bisa jadi tanda suatu penyakit atau ada infeksi di sekitar area kewanitaan.
Diketahui, aroma Miss V tak sedap yang berasal dari masalah kesehatan seperti infeksi bakteri, jamur, atau penyakit menular seksual perlu diobati.
Dikutip dari Kompas.com, berikut ini 5 cara menghilangkan bau Miss V yang bisa kita lakukan di rumah.
Baca Juga: Keputihan Berlebihan Bisa Jadi Pertanda Diabetes? Begini Penjelasannya
1. Bersihkan Miss V
Kita perlu membersihkan Miss V dan sekitarnya setiap hari dengan cara yang tepat.
Sahabat NOVA cukup membasuh Miss V dengan air mengalir sampai ke area bibir Miss V. Perlu diingat, kita tak perlu menggunakan sabun atau sabun khusus.
Selain itu, kita juga harus menghindari penggunaan alat pembersih daki (loofah) di area Miss V.
Baca Juga: 5 Kesalahan Saat Memakai Celana Dalam yang Harus Segera Dihindari
2. Jangan pakai pewangi
Walaupun Miss V mengeluarkan aroma tidak sedap, kita tetap tak boleh memakai pewangi ke area intim.
Pasalnya, pewangi itu bisa mengganggu keseimbangan flora di Miss V.
Jika keseimbangan flora terganggu, bakteri jahat bisa berkembang biak dan infeksi akan terjadi.
Baca Juga: Waspada, Berhubungan Intim di Dalam Air Ternyata Timbulkan Risiko Bahaya Ini untuk Miss V
3. Gunakan celana dalam berbahan katun
Pemilihan bahan celana dalam juga bisa mempengaruhi aroma Miss V.
Hindari menggunakan celana dalam yang berbahan satin, sutra, atau poliester karena bisa membuat area intim semakin lembap.
Apabila area Miss V lembap, bakteri dan jamur bisa berkembang biak.
Solusinya, Sahabat NOVA bisa mengenakan celana dalam berbahan katun. Pasalnya, material ini membuat kulit bebas bernapas dan mencegah area tertutup menjadi lembap.
Baca Juga: Kepribadian Seseorang Bisa Dilihat dari Bentuk Celana Dalam Favoritnya, Coba Cek Punyamu!
4. Perharikan kadar keasaman alami
Selain tiga hal di atas, kita juga bisa menghilangkan bau Miss V dengan memulihkan kadar keasaman (pH) alami Miss V.
Diketahui, ada beberapa produk penetral kadar keasaman yang dijual bebas di apotek atau toko obat.
Baca Juga: Jangan Langsung Marah, Ini Alasan Anak Sering Membantah Orang Tua
5. Gunakan obat dari dokter
Apabila sudah mencoba banyak cara tetapi belum berhasil, Sahabat NOVA bisa berkonsultasi ke dokter.
Biasanya, dokter akan memberi resep obat sesuai penyebab mendasar Miss V bau.
Jika mengalami infeksi bakteri, dokter biasanya meresepkan obat antibiotik.
Sementara untuk infeksi jamur, dokter akan meresepkan obat antijamur.
Baca Juga: Tak Perlu Sampai ke Dokter, Begini Tips Mudah Merawat Miss V di Rumah
View this post on Instagram
Untuk diketahui, Miss V yang tidak diobati bisa mengganggu kesehatan reproduksi kita.
Kita perlu menemui dokter, jika Miss V mengeluarkan bau tak sedap disertai gejala gatal atau panas, sakit, nyeri saat berhubungan seks, keputihan kental atau kuning tua, atau ada pendarahan di luar jadwal haid.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR