NOVA.id - Aktor Mark Sungkar kini tengah menghadapi kasus korupsi pelatnas Triathlon Asian Games 2018 yang menyeret namanya.
Di tengah proses hukum yang sedang dijalani, Mark Sungkar juga diterpa isu keretakan rumah tangga.
Istri Mark Sungkar, Santi Asoka Mala dikabarkan mengajukan gugatan cerai ke pengadilan agama setelah suaminya ditahan.
Baca Juga: Makin Percaya Diri Berkendara Bersama New Pajero Sport
Selain itu, ada juga isu yang menyebut Santi sampai jualan kue demi bertahan hidup usai sang suami masuk penjara.
Mendengar kabar itu, Mark Sungkar pun angkat bicara disela-sela sidang kasus dugaan korupsi dana pelatnas Triatlon, di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa (16/03) malam, dikutip dari Tribunnews.
Dalam kesempatan itu, Mark Sungkar membantah kalau istrinya itu berjualan kue untuk bertahan hidup.
Source | : | tribunnews,Wartakota |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR