Dari hasil perbincangan tersebut, Melaney dan Tyson sepakat untuk kembali berjuang mempertahankan rumah tangga.
"Aku bersyukur tadi malam aku bisa ngobrol sama Tyson untuk pertama kalinya dan kami sepakat untuk mau mencoba lagi," tutur Melaney.
Meski tak bisa meramalkan masa depan rumah tangganya, Melaney mengaku hanya ingin menuruti kata Tuhan.
"Aku sih gak tahu ke depannya akan berat apa nggak, tapi gua cuma mau nurut sama Tuhan aja," Ujar Melaney.
Baca Juga: Melaney Ricardo Akhirnya Blak-blakan Sebut Penyebab Retaknya Rumah Tangga dengan Tyson Lynch
Apalagi, Melaney mengatakan jika Tyson telah mengingatkan dirinya agar tak melarikan diri dari permasalahan yang ada.
"Tyson bilang, 'kamu gak bisa pergi begitu aja, 10 tahun yang lalu kan kita janji di depan Tuhan'
Kamu gak bisa saat kita punya masalah kamu lari gitu aja'," ucap Melaney menirukan ucapan sang suami.
Di hadapan rekan-rekan sesama host Kopi Viral akhirnya Melaney Ricardo memberikan alasan yang menjadi pemicu keretakan rumah tangganya.
Source | : | Sripoku.com,YouTube |
Penulis | : | Nadia Fairuz Ikbar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR