NOVA.id - Berdasarkan banyak penelitian, puasa dapat meningkatkan imunitas tubuh.
Itu karena organ dalam tubuh melakukan detoksifikasi lebih banyak mengingat makan yang masuk hanya sedikit.
Imun yang baik ini juga yang sangat diperlukan saat berpuasa di tengah pandemi virus corona (covid-19) agar tubuh dapat melawan virus yang masuk.
Baca Juga: Takjub! Ternyata Begini Cara Puasa Bisa Menurunkan Berat Badan Kita
Namun, harus hati-hati. Sistem imun juga bisa menurun di tengah puasa cuma karena makanan yang dikonsumsi lho!
Lebih detil Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Arti Indira SpGK menjelaskan makanan bisa menurunkan imun tubuh kalau dikonsumsi berlebihan sehingga bisa menimbulkan penyakit lain.
"Yang dikhawatirkan sistem imun turun karena asupan tidak sesuai yang aturan 1.500 kalori per hari, malah pola makan tidak sesuai kebutuhan itu yang membuat sistem imun turun jadi tidak membaik," ungkap dr. Arti saat live di instagram buku erlangga, Kamis (23/4/2020).
Baca Juga: Berpuasa Ramadhan, Makan 6 Santapan Ini agar Kenyang Lebih Tahan Lama
KOMENTAR