Bibir sumbing sendiri akan membuat anak biasanya sulit untuk menghisap air susu ibu, mangunyah makanan sampai bernapas.
Sehingga, anak bibir sumbing pun perlu melakukan operasi.
Sebab, bila dibiarkan berlarut-larut ini juga akan mempengaruhi gizi si anak.
"Anaknya tumbuh tidak sebagaimana seusianya. Paling baik tiga bulan berat badan sudah lima kilogram. Jadi, kalau asupan gizi tidak baik. Anak-anak bibir sumbing sulit untuk normal," ujarnya.
Baca Juga: Bahaya Menyemprot Parfum ke Kulit dalam Waktu Lama, Bisa Sebabkan Ini
Melihat kebutuhan anak bibir sumbing ini, SnackVideo selaku aplikasi sosial media berbasis video pendek yang kian populer saat ini, semakin kuat menetapkan kehadirannya di Indonesia.
Salah satu caranya yaitu dengan melakukan CSR bekerjasama dengan berbagai organisasi serta lembaga swadaya masyarakat.
Kali ini, SnackVideo berkesempatan untuk bekerjasama dengan Smile Train sebuah organisasi nirlaba terbesar di dunia, yang memberikan operasi perbaikan celah bibir serta celah langit-langit. Program #SenyummuSedekahmu telah dilaksanakan pada 12 April hingga 14 Mei 2021 dan mengumpulkan donasi senilai 1,5 Miliar Rupiah.
“Merupakan kebanggaan bagi kami telah dapat bekerjasama dengan Smile Train Indonesia untuk menjalankan misi yang mulia ini, apalagi setelah melihat antusiasme yang begitu besar dari pengguna aplikasi kami. Kami berharap donasi ini menjadi langkah awal bagi kontribusi positif yang bisa kami berikan bagi masyarakat.
Baca Juga: Mengenal Cyclist's Palsy, Cedera yang Kerap Dialami Pesepeda
View this post on Instagram
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR