NOVA.id - Menyambut Hari Ayah Sedunia yang jatuh pada 20 Juni mendatang, Tokopedia menghadirkan berbagai inspirasi pilihan kado dan kegiatan menarik yang dapat dilakukan tanpa harus keluar rumah.
“Mempermudah masyarakat dalam menemukan beragam produk serta inspirasi kegiatan yang dapat dilakukan untuk merayakan Hari Ayah Sedunia bersama keluarga,” ungkap External Communications Senior Lead Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya.
Berikut lima inspirasi kado dan kegiatan yang bisa didapatkan lewat Tokopedia.
1. Beli Gadget Impian Ayah
Menghadiahkan gadget impian bisa menjadi salah satu pilihan hadiah Hari Ayah.
Lewat kampanye Super Gadget Day, masyarakat bisa mendapatkan beragam pilihan gadget menarik dengan diskon hingga 75%.
“Di Tokopedia sendiri, transaksi produk kategori Handphone dan Gadget meningkat hampir 2x lipat selama Q2 2021 dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya,” tambah Ekhel.
Baca Juga: Tips Persiapkan Dana Kuliah untuk Anak, Ternyata Dimulai dari Sini
2. Movie Marathon dengan Ayah
Meluangkan waktu sejenak untuk menonton film bersama juga dapat menjadi cara untuk menunjukkan kasih sayang.
Pilihlah film bertema keluarga atau tema lain yang disukai oleh ayah untuk ditonton bersama.
"Kami pun menyediakan beragam promo cashback voucher streaming dengan menggunakan kode STREAMINGDULU,” tambah Ekhel.
Baca Juga: 4 Tips Agar Dapat Cuan Lebih yang Cocok untuk Ibu Rumah Tangga
4. Makan Puas dan Hemat
Menyiapkan makanan dan minuman favorit ayah juga dapat menjadi salah satu cara merayakan Hari Ayah.
Masyarakat pun bisa memanfaatkan promo MAKANHEMAT di Tokopedia, untuk mendapatkan cashback serta diskon makanan dan cemilan sebesar 4% hingga Rp25.000.
Baca Juga: Bukan Mainan, Raditya Dika Beri Kado Saham untuk Ultah Putrinya
View this post on Instagram
5. Hadiahkan Perlengkapan Kendaraan
Pilihlah hadiah sesuai dengan hobi ayah, misalnya perlengkapan kendaraan. Onderdil motor, helm, sarung tangan bahkan sepeda dapat menjadi pilihan menarik untuk diberikan kepada ayah.
“Transaksi subkategori Helm Motor, Aksesoris Motor, dan Perawatan Kendaraan, contohnya, masing-masing meningkat hampir 2x lipat selama Q2 2021 dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya,” jelas Ekhel.
Baca Juga: Stop Kabulkan Keinginan Anak Secara Berlebihan, Ini Dampak Negatif yang Bisa Terjadi
6. Staycation dengan Keluarga
Staycation juga bisa menjadi pilihan menyenangkan untuk merayakan Hari Ayah bersama keluarga.
Tokopedia mengadakan kampanye ComboHepi untuk membuat rencana staycation lebih aman dan efisien melalui berbagai penawaran menarik.
Baca Juga: Ternyata Begini Peraturan Pembagian Hadiah Natal dari Ratu Elizabeth
“Kami turut menerapkan protokol kesehatan berbasis CHSE sesuai anjuran pemerintah melalui penyediaan fitur ‘Hygiene Verified’ dalam pencarian hotel, asuransi perjalanan, serta pembatalan gratis guna meningkatkan keamanan dan kenyaman pengguna saat staycation,” tutup Ekhel.
Tunggu apalagi Sahabat NOVA, Yuk! pilih hadiahnya sekarang.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Dinni Kamilani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR