NOVA.id - Baru-baru ini jaringan bank-bank BUMN atau bank Himbara, yakni Bank Mandiri, BRI, BNI, dan BTN akan mulai mengenakan biaya cek saldo dan tarik tunai mulai 1 Juni 2021 di mesin anjungan tunai mandiri (ATM) Link.
Padahal sebelumnya gratis untuk semua pengguna kartu debit bank-bank BUMN dan hanya biaya transfer ke bank non Himbara saja yang dikenakan biaya Rp6.500.
Dengan kebijakan baru ini, nantinya cek saldo akan dikenakan biaya Rp2.500 per transaksi dan transaksi tarik tunai sebesar Rp5.000.
Baca Juga: Tips untuk Orangtua yang akan Menguliahkan Anak di Luar Kota
Tarif ini berlaku untuk ATM Link yang berbeda bank, tentu banyak orang kecewa.
Tapi terlepas dari kebijakan yang dibuat, dalam urusan transaksi perbankan baik melalui ATM atau mobile banking, biaya admin memang sering membuat kita terbebani.
Mungkin kalau cuma transaksi satu kali dalam satu bulan, enggak akan begitu terasa, tapi bagaimana kalau sebulan bisa lebih dari lima kali transaksi dan dikenakan biaya tambahan?
Jadi boros banget!
Baca Juga: Tips Persiapkan Dana Kuliah untuk Anak, Ternyata Dimulai dari Sini
Untuk mengatasi gangguan kecil ini, ada beberapa aplikasi keuangan yang menawarkan layanan transaksi termasuk transfer antar-bank tanpa biaya admin.
Jadi bisa mengurangi beban keuangan di rekening Sahabat NOVA.
Nah, ada dua aplikasi yang terpercaya dan jadi idola, yakni Flip dan Oy! Indonesia.
Baca Juga: 3 Tips Melakukan Investasi Emas Online untuk Manajemen Risiko
Flip adalah aplikasi untuk melakukan transfer beda bank tanpa biaya.
Aplikasi ini sudah memiliki izin resmi dan bekerja sama dengan berbagai bank sejak tahun 2016, seperti BCA, BNI, Bank Mandiri, BRI, CIMB Niaga, BTPN dan banyak lagi.
Dengan begitu, Flip berfungsi sebagai jembatan transaksi antar-bank.
Baca Juga: Tips Pintar Atur Uang Agar Kuliah Sambil Bekerja Makin Lancar
View this post on Instagram
Sedangkan Oy! Indonesia merupakan aplikasi fintech yang telah terdaftar dan terlisensi oleh Bank Indonesia.
Sahabat NOVA bisa melakukan transfer antar-bank pada sesama pengguna Oy! dengan ketentuan yang berlaku dan juga bisa melakukan top up berbagai e-money serta melakukan pembayaran tagihan.
Nah, untuk menikmati layanan transfer bebas biaya admin, kita hanya perlu menghubungkan akun bank Anda dengan aplikasi ini.
Mudah bukan?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR