NOVA.id - Tepat hari ini, Senin (12/07), aktor Rizky Billar merayakan ulang tahun yang ke-26.
Kebahagian Rizky Billar di hari ulang tahunnya ini dibagikan melalui unggahan di Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Rizky Billar membagikan dua foto.
Baca Juga: Klarifikasi Roy Kiyoshi Soal Ramalan Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar
Yang pertama, Rizky Billar berfoto bersama kerabat-kerabatnya dan Lesti Kejora, calon istrinya.
Sementara pada foto kedua, Rizky Billar terlihat berfoto bersama Lesti Kejora dengan latar balon ulang tahun bertuliskan 'HBD MRB 26'.
Pada keterangan foto, Rizky Billar mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang mendoakannya.
Baca Juga: Pernikahan dengan Lesti Kejora Ditunda, Rizky Billar Mendadak Unggah Foto Dinda Hauw: Tepat Setahun
Source | : | |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR