NOVA.id - Jarang tampil di televisi, Yuanita Christiani kini sibuk menjadi ibu rumah tangga.
Ya, presenter kenamaan Indonesia ini kini tengah menikmati perannya menjadi ibu dari seorang putri cantik yang diberi nama Ariella Lenora Wiguna.
Ternyata, tak cuma menjadi seorang ibu saja, Yuanita Christiani juga kini terjun ke bisnis kuliner.
Baca Juga: Unggah Foto Jari Bayi Mungil di Instagram, Yuanita Christina Umumkan Kelahiran Anak Pertama!
Istri dari Indra Wiguna Tjipto ini meluncurkan brand kuliner baru bernama happYCheeks, yakni sebuah brand frozen food.
Berbeda dengan brand frozen food lainnya, dengan tagline “Taste of restaurant at your table”, happYCheeks menjadi brand frozen food pertama yang mengusung konsep menu makan tengah ala restoran.
Alasan utama mengapa Yuanita Christiani membuat bisnis kuliner ini karena ingin memberikan solusi terhadap masalah yang dihadapi banyak masyarakat ketika pandemi.
Baca Juga: Hamil 5 Bulan, Yuanita Christiani Ungkap Rasakan Ngidam Aneh hingga Diejek Sang Suami
Di mana kita sudah jarang atau bahkan tidak pernah lagi makan di restoran karena harus mengurangi mobilitas diluar rumah.
Maka dari itu, happYCheeks menjadi alternatif makan ala restoran yang bisa dinikmati di rumah saja.
Cara memanaskan produk happYCheeks super cepat dan praktis, membuat masyarakat terlebih ibu rumah tangga sangat terbantu untuk menyiapkan makanan bagi keluarga.
Baca Juga: Nyaris Menitikan Air Mata, Yuanita Christiani Bicara Soal Keinginan Orangtua Gendong Cucu
Di luar perkiraan, dengan konsep ini animo masyarakat terhadap happYCheeks sangat tinggi.
Sejak launching pada 20 November 2020, kini happYCheeks telah berhasil menjual produk sebanyak 10.000++ pcs.
Seperti yang kita tahu, pandemi Covid-19 mengubah perilaku konsumen dan permintaan terhadap produk happYCheeks melonjak naik dan terus naik dari waktu ke waktu.
Baca Juga: Pilih Tak Terburu-buru Menikah, Yuanita Christiani Bagikan Pengalaman yang Dirasakan
Terlebih saat pemerintah memperketat aturan pembatasan kegiatan masyarakat, semakin tinggi pula permintaan para pelanggan happYCheeks.
Berpusat di Jakarta Barat, produk perdana happYCheeks, Bistique Van Java, Chillic Dory dan Pop Chicken Crumbs dapat dinikmati oleh pelanggan di pulau Jawa, Bali, dan beberapa kota lainnya.
Melihat antusiasme yang sangat tinggi dari masyarakat luar pulau Jawa dan Bali, happYCheeks meluncurkan produk Golden Crumbs, Chicken Rougan, dan Asiatic Chili Oil agar bisa menjangkau pelanggan di seluruh Indonesia.
Baca Juga: 6 Fakta Indra Wiguna Tjipto, Suami Yuanita Christiani yang Jadi Bos 3 Perusahaan Sekaligus!
Yuanita Christiani menyadari ada banyak masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.
Maka Yuanita membuka peluang franchise happYCheeks bagi masyarakat pulau Jawa dan Bali dengan sistem dropship dan program master franchise untuk yang ingin menjadi official seller happYCheeks di luar pulau Jawa dan Bali.
Informasi selengkapnya mengenai produk dan peluang usaha bersama happYCheeks dapat diakses pada akun instagram @happycheeksofficial.
Baca Juga: Terbata-bata, Tangis Ayah Yuanita Christiani Pecah Saat Katakan Ini pada Sang Menantu
Untuk harga produk happYCheeks pun beragam.
Asiatic Chili Oil dibanderol dengan harga Rp33.000, Golden Crumbs Rp29.500, Chicken Rougan Rp55.000, Pop Chicken Crumbs Rp48.000, Chillic Dory Rp56.000, dan Bistique Van Java Rp72.500.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR