7. Gunakan manajer investasi
Jika bingung, gunakan jasa manajer investasi.
Manajer investasi bukan hanya menjual produk investasi, tapi dia seperti supermarket yang mampu membuka berbagai pintu produk-produk investasi seperti saham, reksadana, dan obligasi.
Dengan menggunakan manajer investasi kita sebagai konsumen juga akan aman berinvestasi tanpa harus tertipu oleh investasi bodong.
8. Lebih dari satu
Disarankan investasi lebih dari satu produk. Hal ini untuk mengantisipasi risiko dan menyebar risiko.
Hal ini biasa disebut dengan diversifikasi ekonomi, atau penganeka ragaman produk investasi untuk memaksimalkan keuntungan.
Saat salah satu nilai investasi kita menurun, kita masih memiliki pegangan di produk investasi lain.
Baca Juga: Blak-blakan, Angelina Jolie Ungkap Penyebab Masalah dengan Brad Pitt
9. Lakukan secara rutin dan disiplin
Untuk investasi harus dilaksanakan secara rutin.
Untuk bisa melakukannya butuh kedisiplinan, baik untuk setor dana maupun memantau kinerja dari produk investasi yang kita miliki.
Dengan memiliki perencanaan keuanggan, kita akan memiliki jadwal kapan kita harus mengevaluasi dana-dana investasi kita.
10. Jangan tergoda
Jika kita tidak menentukan tujuan investasi secara spesifik atau hanya miliki motivasi untuk mencari keuntungan, biasanya kita akan tergoda untuk mengambil dan membelanjakan hasil investasi.
Jika terus seperti ini hasil investasi pun akan nihil.
Bagiamana Sahabat NOVA sudah tidak bingung lagi kan?
Tak ada salahnya loh untuk kita coba mulai berinvestasi dari sekarang.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR