NOVA.id – Musisi Ari Lasso membuat sebuah pengakuan yang mengejutkan banyak publik.
Ari mengaku bahwa dia mengidap kanker langka Diffuse Large B-cell Lymphoma atau DLBCL.
Padahal sebelumnya, pelantun lagu Hampa ini mengatakan ada tumor di bagian perutnya, dan harus melakukan operasi pengangkatan tumor.
Akibatnya, Ari harus menjalani kemoterapi untuk menghancurkan sel kanker dalam tubuhnya.
Tapi, yang menarik perhatian bukan ketakutan Ari akan kemoterapi yang harus dijalaninya, melainkan kekhawatiran dirinya jika nanti harus mengalami kebotakan.
Hal ini diungkapkan Ari Lasso saat berbincang dengan Deddy Corbuzier, lewat podcast Deddy Corbuzier.
Saat bercerita soal perawatan kemoterapi yang harus dilakukannya, Ari bilang, “Dan itu Ded, kalimat itu yang keluar pertama ketika dokter ngomong kemo, Dok, saya botak dong? Dokternya ketawa,” ujar Ari Lasso.
Bahkan, mantan vokalis Dewa 19 ini sampai meminta sang istri, untuk mencari produsen rambut palsu atau wig terbaik di Indonesia.
“Akhirnya istri saya suruh search produsen wig terbaik di sini,” tutur Ari Lasso sambil tertawa.
View this post on Instagram
Penyakit kanker yang dialami Ari Lasso, harus membuat dirinya mengurangi berbagai aktivitas.
Suami dari Vita Dessy ini juga memutuskan untuk tidak tampil lagi di televisi. “Yang pasti di TV udah enggak ada lagi,” kata Ari lewat kanal YouTube miliknya.
“Tapi mudah-mudahan, aktivitas-aktivitas online di sela treatment lanjutannya masih bisa kulakukan, dan tentunya juga bikin konten-konten ringan,” tutupnya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR