NOVA.id - Menjadi seorang ibu tunggal kerap kali mendapatkan stigma negatif dari masyarakat.
Apa pun yang mereka lakukan selalu saja salah di mata banyak orang. Kalau bekerja, dianggap menelantarkan anak.
Lha, kalau enggak bekerja, siapa lagi yang akan menghidupi diri sendiri dan anak nantinya?
Kendati begitu, sebagai seorang ibu tunggal, aktris Jessica Iskandar enggak terlalu memusingkan stigma itu.
Terbukti, Jessica mampu jadi ibu tunggal yang baik untuk El Barack Alexander (7), sehingga anaknya itu bisa tumbuh optimal.
Jika ada yang bertanya bagaimana rasanya jadi ibu tunggal, jawabannya tentu saja menyenangkan sekaligus melelahkan.
“Meskipun ada suka dukanya, mostly luar biasa, dan aku syukuri ketika dapat kesempatan menjadi seorang ibu."
"Karena peran sebagai seorang ibu merupakan mandat dari Tuhan. Jadi rasanya spesial banget,” ujar Jessica kepada NOVA baru-baru ini.
Baca Juga: Tips Kesehatan Tabloid NOVA Minggu Ini: Chiropractic, Terapi Pijat yang Dilakukan Bima Aryo
KOMENTAR