Melansir Kompas.com, Kepala Bengkel Auto2000 Cilandak Suparna mengatakan, ada beberapa potensi bahaya ketika mobil parkir di bawah pohon.
Mulai dari pohon tumbang karena terpaan angin, dahan patah, ancaman kotoran burung hingga getah pohon yang berbahaya bagi cat kendaraan.
"Sebaiknya parkir mobil tidak lagi di bawah pohon, karena potensi bahaya banyak."
Baca Juga: Tak Banyak Diketahui, Ini Bahaya Kebiasaan Sering Menggigit Kuku
"Misalkan pohon tumbang, atau buahnya jatuh sehingga menimpa mobil dan membuat penyok," katanya.
Selain batang atau dahan, jika pohon tersebut menghasilkan buah dengan ukuran yang relatif besar, kejatuhan buah pun bisa berisiko membuat bodi mobil penyok.
Selain di bawah pohon, kita juga disarankan untuk tidak parkir di area terbuka yang berkontur cekung. Sebab tempat parkir seperti itu berisiko tergenang air saat hujan deras.
Baca Juga: 6 Tanda Kebanyakan Minum Kopi, Hati-Hati Bisa Sebabkan Bahaya Ini!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR