NOVA.id - Rekomendasi makanan enak di Tebet ini patut dicoba jika Sahabat NOVA sedang mampir ke kawasan padat penduduk tersebut.
Mulai dari makanan legendaris hingga yang kekinian bisa ditemui dengan muadh di tempat makan di Tebet.
Yuk Pilih Lokal Aja!
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Enak di Jakarta, Legendaris dan Wajib Coba!
1. Bebek Kaleyo Tebet
Tempat makan ini ada di Jalan Lapangan Ros Selatan Nomor 49, Tebet Timur, Tebet.
Buka pukul 09.00 hingga 22.00 WIB tiap harinya, tempat makan ini menyajikan olahan bebek yang memiliki cita rasa gurih.
Harga menu bebek goreng kremes pada dan dada dibanderol dengan harga Rp 26.500 dan untuk bebek muda dengan harga Rp 27.000.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Enak di Bogor, Keliling Jalan Suryakencana Saja!
2. Padang Merdeka
Rekomendasi makanan enak di Tebet berikutnya menyajikan menu khas Padang.
Ada rendang sapi, dendeng lambok, kikil gulai, apa pop, daging kakak gulai dengan harga mulai dari Rp23 ribu,
Tempat makan di Tebet ini terletak di Jalan Kh. Abdullah Syafe'i Nomor 2, Tebet Timur, Tebet dan buka dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.
Baca Juga: Berkunjung ke Monas? Ini Rekomendasi Makanan Enak Terdekat yang Wajib Dicoba
3. Fish Streat
Seperti namanya, tempat ini menyajikan menu olahan ikan dan binatang laut lainnya.
Terletak di Jalan Tebet Timur Dalam Nomor 44B, Tebet, Fish Streat buka mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.
Untuk makanannya dibanderol dengan harga Rp40 ribuan.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Enak di Jakarta, Cocok Jadi Menu Makan Malam
View this post on Instagram
4. Kopikina
Rekomendasi makanan enak di Tebet yang terakhir memiliki interior yang mewah dan bisa dijadikan tempat nongkrong.
Ada aneka menu masakan mengenyangkan seperti nasi goreng kopikina, nasi goreng jawa, I fu mie, ayam lada hitam, ayam goreng mentega, hingga udang goreng mentega dengan harga mulai dari Rp 36.000.
Dan untuk minumannya dibanderol mulai dari Rp27 ribu.
Tempat makan di Tebet ini terletak di alan Tebet Timur Dalam Raya Nomor 43, Tebet Timur dan buka pukul 10.00 hingga 02.00 WIB.
Yuk Pilih Lokal Aja!
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Enak di Bali yang Jadi Favorit Wisatawan
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR