NOVA.id - Salah satu produsen ahli pasta asal Australia, San Remo, berhasil memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dalam perayaan memperingati Hari Pasta Sedunia.
Rekor ini berhasil dipecahkan atas pencapaian San Remo mengadakan acara memasak pasta virtual bersama lebih dari 1,500 peserta secara serentak.
Perolehan rekor ini resmi menetapkan San Remo sebagai brand pasta pertama yang berhasil mengumpulkan jumlah peserta terbanyak dari 30 kota lebih yang berasal dari seluruh Indonesia.
Baca Juga: Ibu Harus Tahu, Ini Kisaran Kadar Gula Darah Normal dalam Tubuh
Ajang memasak pasta dengan jumlah terbanyak ini terbagi dalam dua format, dengan 1,500 lebih peserta yang mengikuti secara virtual melalui aplikasi video chat Zoom.
Sementara 20 peserta terpilih memasak pasta secara langsung di kawasan Jakarta Barat dengan protokol kesehatan yang lengkap. Keseluruhan rangkaian acara pun disiarkan secara langsung melalui akun media sosial San Remo.
Mengutip pernyataan dari International Business Manager San Remo, Bruno Scheidt, “Mengingat perayaan Hari Pasta Sedunia tahun ini yang masih terjadi dalam situasi pandemi dan tidak memungkinkan kami untuk berkumpul bersama, kami mencoba untuk melakukan pendekatan berbeda agar tetap dapat merayakannya bersama masyarakat Indonesia.”
Ajang memasak pasta virtual ini pun turut dihadiri oleh dua celebrity chef kenamaan, Chef Marinka dan Chef Martin Praja. Keduanya memberikan tips praktikal dalam mengolah pasta ke berbagai kreasi menu western dan santapan Asia.
Baca Juga: Dispatch Sebut Aborsi Mantan Pacar Kim Seon-ho Atas Kesepakatan Bersama
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR