NOVA.id - Sebagian orang ingin tahu cara menghilangkan bulu ketiak secara permanen.
Pasalnya, tak sedikit yang merasa bulu ketiak mengganggu penampilan, apalagi kalau kita menggunakan pakaian off shoulder.
Biasanya, kita menghilangkannya dengan cara mencukur atau mencabut bulu ketiak.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bulu Ketiak dengan Aman agar Tak Timbulkan Iritasi
Namun, seringkali kedua cara itu tidak efektif karena bulu ketiak bisa tumbuh kembali, bahkan bisa lebih cepat.
Sebenarnya ada cara menghilangkan bulu ketiak yang lebih aman dan menguntungkan.
Ya, kita bisa melakukannya dengan menggunakan bahan-bahan alami.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bulu Ketiak dengan 2 Bahan Alami yang Ajaib Ini
Bahkan cara menghilangkan bulu ketiak dengan bahan alami ini bisa memungkinkan rambut itu tidak lagi tumbuh sesudahnya.
Dikutip Nakita yang melansir berbagai sumber terpercaya, inilah bahan alami sebagai cara menghilangkan bulu ketiak secara permanen.
Yuk, simak!
Baca Juga: Masukkan Tisu Basah ke Mesin Cuci, Pakaian Pasti Jadi Lebih Bersih!
1. Baking soda
Caranya, ambil 1 sendok baking soda, campur dengan sedikit air sampai menjadi pasta.
Kemudian, gosok berlawanan arah dengan tumbuhnya bulu ketiak.
Sesudah itu, bilas dengan air hangat.
Selain menghilangkan bulu ketiak, baking soda bisa juga untuk mencerahkan lipatan seperti ketiak.
Baca Juga: Jangan Bersihkan 4 Benda Ini Pakai Baking Soda, Bisa Bahaya!
2. Gula dan lemon
Kita juga bisa menggunakan gula dan lemon sebagai cara menghilangkan bulu ketiak secara permanen.
Kita cukup memeras 1 buah lemon dan ambil airnya.
Kemudian, rebus gula dan air jeruk lemon hingga menjadi karamel.
Setelah itu, aplikasikan pada ketiak yang berbulu.
Ini bekerja seperti waxing, namun dengan bahan alami.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bulu Ketiak dengan Ramuan Alami Bumbu Dapur, Patut Dicoba!
3. Pepaya
Melansir dari Boldsky, kita cukup menghancurkan buah pepaya sampai berbentuk pasta.
Kemudian aplikasikan pasta itu ke ketiak dan diamkan selama 10 menit.
Lalu, bilas pakai air hangat.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Karang Gigi dengan Minyak Zaitun, Cuma 15 Menit!
Lihat postingan ini di Instagram
4. Kunyit dn kapur sirih
Cara menghilangkan bulu ketiak secara permanen dengan bahan alami ini pun cukup mudah.
Pertama, cuci bersih 1-2 ruas kunyit dan haluskan.
Tambahkan air kapur sirih dan campur hingga berbentuk busa.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Koreng di Kaki dengan Bahan Alami, Salah Satunya Kunyit
Kemudian, oleskan campuran itu ke ketiak.
Gosok kunyit kearah yang berlawanan dengan pertumbuhan bulu ketiak.
Diamkan sampai mengering dan bilas pakai air sampai bersih.
Sahabat NOVA bisa menggunakan air hangat untuk hasil yang lebih maksimal.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR