NOVA.id – Sebagai wujud perhatian terhadap lingkungan, Blackmores melalui produk Blackmores Odourless Fish Oil kembali menghadirkan campaign Blackmores Peduli.
Lewat campaign ini, Blackmores mengajak konsumen untuk menukarkan botol plastik bekas minyak ikan yang terbuat dari material plastik.
Program ini bekerja sama dengan ritel kesehatan dan kecantikan Guardian untuk titik pengumpulan botol plastik bekas minyak ikan, serta organisasi pengelolaan daur ulang sampah plastik eRecycle untuk proses mendaur ulang.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau pada Botol Plastik Baru, Gampang Banget!
“Blackmores Odourless Fish Oil merupakan produk yang datang dari laut, sehingga menjaga kelestarian laut dan kesehatan lingkungan laut merupakan hal yang penting untuk dilakukan demi memberikan produk yang terbaik untuk para konsumen,” jelas Ira Fernando, Senior Brand Manager Kalbe Blackmores Nutrition.
Ira melanjutkan, “Dengan semakin seriusnya isu pencemaran lingkungan yang terjadi, seperti pembuangan sampah di darat dan laut, program Blackmores Peduli melalui salah satu produk unggulannya yaitu Blackmores Odourless Fish Oil diharapkan dapat menjadi aksi nyata dari kami untuk terus melakukan lebih dan membantu mengatasi masalah lingkungan yang terjadi di sekitar kita.”
Data dari National Plastic Action Partnership (NPAP)1 menunjukkan sekitar 4,8 juta ton sampah plastik di Indonesia tidak diolah dengan baik, di mana 48% di antaranya dibuang ke alam terbuka dan 9% dari sampah plastik berakhir di laut.
Baca Juga: Ubah Sampah Plastik Menjadi Aneka Barang Berguna dengan Ecobrick
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR