Baca Juga: Catat! Ini Tips Perawatan Rumah Pasien Omicron dari Menteri Kesehatan
View this post on Instagram
Namun jangan khawatir, karena ada cara mengatasi biang keringat dengan mudah:
- Saat cuaca panas, kenakan pakaian yang longgar, ringan, dan gampang menyerap keringat
- Sebisa mungkin penderita berada di tempat dan ruangan berpendingin udara atau menggunakan kipas angin
- Ketika mandi, gunakan air dingin dan sabun yang tidak bikin kulit kering. Setelah itu, biarkan kulit kering sendiri dan hindari mengeringkan kulit sekitar biang keringat dengan handuk
- Kompres kulit sekitar biang kering dengan es batu yang dibungkus waslap atau handuk kecil
- Oleskan obat biang keringat seperti kalamin untuk meredakan gatal, salep lanolin anhidrat untuk mencegah pori-pori kulit tersumbat, atau krim steroid
- Jangan menggunakan krim atau salep yang mengandung minyak untuk kulit sekitar biang keringat karena bisa semakin menyumbat pori-pori dan bikin biang keringat semakin parah
Jika beragam cara mengatasi biang keringat di atas sudah dicoba tapi masalah kesehatan ini tak kunjung sembuh, ada baiknya berkonsultasi ke dokter.
Baca Juga: Musim Hujan Buat Anak Jadi Sering Mengompol? Ikuti Tips Berikut Ini
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR