Pada saat episode pertama disiarkan, drakor besutan sutradara Jo Hyun Tak ini mendapat 300 ribu lebih petisi dari warganet Korea Selatan.
Mereka meminta drama debut personel Blackpink ini untuk dihentikan.
Pasalnya, alur cerita Snowdrop yang berlatar tahun 1987 dituding menyimpang dari sejarah Korea Selatan, yang berada di bawah pemerintahan diktator.
Selain itu, salah satu pemainnya yakni Kim Mi-soo, meninggal secara mendadak di usia 31 tahun. Kim Mi-soo merupakan teman sekamar Jisoo yang berpenampilan tomboy dan memakai kacamata.
Namun, Pengadilan Distrik Barat Seoul memutuskan drama yang bertabur aktor papan atas ini akan tetap tayang.
Meski demikian, Snowdrop tetap mendapat cinta serta perhatian dari para penonton. Lantas, dilansir dari Nielsen Korea, episode terbaru Snowdrop merangkak naik hingga 3,1 persen.
Drama ini juga memecahkan rekor pribadi sebagai drakor yang paling banyak ditonton di platform Disney+.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR