NOVA.id – Bibir yang kering kerap mengganggu penampilan dan membuat kita risih ya Sahabat NOVA.
Terkadang, tanpa kita sadari, kita sering mengelupas lapisan bibir yang kering hingga membuat bibir luka dan berdarah.
Biasanya, kita menggunakan lip balm dan lip gloss untuk melembapkan bibir.
Meski begitu, kedua produk tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing, lo.
Melansir dari parapuan, berikut ini perbedaan lip gloss dan lip balm untuk mengatasi bibir kering.
Lip Gloss
Lip gloss merupakan kosmetik yang dapat memberikan kilau pada bibir, serta digunakan untuk memberikan warna yang lebih halus.
Produk lip gloss juga memiliki rentang opasitas yang translucent hingga solid.
Tampilan akhir lip gloss bisa memberikan look yang beragam mulai dari glossy, glittery hingga metalic finish.
Baca Juga: Ramuan Masker Alami dari Mayones yang Bisa Bikin Wajah Glowing Bebas Flek Hitam
View this post on Instagram
Sementara itu lip gloss mempunyai campuran wax, minyak, dan pigmen yang lebih sedikit dibandingkan lipstick.
Sedangkan komponen utamanya adalah lanolin yang terasa enak di bibir karena kualitas pelembapnya dan memberikan kilau yang cantik.
Sayangnya, kandungan pelembap dalam lip gloss tak terlalu kuat, sehingga lip gloss lebih sering digunakan ketika kita ingin mendapatkan warna bibir yang lebih cantik sekaligus natural.
Lip Balm
Lip balm merupakan produk yang digunakan utnuk melindungi bibir kita.
Pasalnya, lip balm mengandung bahan pelembap seperti petroleum jelly, shea butter, atau lanolin, yang bisa mencegah kehilangan air.
Umumnya wax ditambahkan ke dalam lip balm untuk membantu produk menempel pada bibir.
Menurut ahli kimia kosmetik Nikita Wilson, wakil presiden Cosmetech Laboratories di Fairfield, N.J., mengatakan bahwa lip balm dalam kaleng atau pot mengandung lebih sedikit lilin daripada balsam.
Sejumlah lip balm juga memiliki kandungan mentol atau camphor yang bertindak sebagai anestesi ringan dan mempu menenangkan bibir yang iritasi.
Untuk beberapa produk tertentu, lip balm mengandung perlindungan matahari setinggi SPF 30 dan antioksidan.
Bahan lainnya adalah vitamin C dan E, yang mampu menetralisir radikal bebas yang bisa merusak kolagen dan elastin kulit di bibir.
Termasuk formula anti-penuaan seperti hyaluronic acid, atelocollagen, dan dipalmitoyl hydroxyproline yang membantu bibir terlihat lebih plumpy dan mengurangi kerutan di sekitar tepi bibir.
Jadi mana yang lebih baik?
Nah, jika kamu ingin melembapkan bibir, penggunaan lip balm bakal lebih efektik untuk mengatasi masalah ini dibandingkan dengan lip gloss.
Tetapi, lip balm tak mengandung pigmen yang membuat bibir lebih berwarna.
Namun, kamu bisa mengaplikasikan keduanya dengan menggunakan lip balm terlebih dahulu, setelah itu pulas bibirmu dengan lip gloss.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com,Parapuan |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR