NOVA.id - Persiapan dana pensiun akan mengalami kesulitan jika hanya memiliki waktu singkat.
Akan menjadi lebih baik, jika kita sudah paham betul akan perencanaan keuangan saat baru masuk kerja di suatu perusahaan.
Bicara mengenai masa pensiun, otomatis pendapatan dan gaya hidup sudah tidak 100% seperti saat kita masih produktif.
Butuh banyak waktu untuk mempersiapkan dana pensiun agar dapat menikmati waktu pensiun dengan tenang tanpa memusingkan lagi akan kebutuhan hidup yang diperlukan.
Maka dari itu, mempersiapkan dana pensiun lebih dini, lebih baik untuk dilakukan.
Perencana keuangan Finansialku.com Rista Zwestika, CFP® membagikan cara mempersiapkan dana pensiun yang bisa kita lakukan.
Pertama, stop main-main!
Sejak dini, usahakan untuk sudah bisa mengatur uang dengan tidak menghamburkan uang untuk hal yang tidak penting.
Setidaknya, jika kita sudah memasuki usia 40 tahun, sangat diharapkan untuk tidak main-main lagi dengan pengeluaran keuangan, bahkan lebih baik jika sudah mengatur uang sejak sedini mungkin.
Baca Juga: 5 Cara Menyiapkan Dana Pensiun secara Mandiri, Tak Bergantung pada JHT
Karena waktu tidak bisa dibayar dengan uang. Jangan sampai juga kita masuk pada kategori sandwich generation yang akan merugikan diri sendiri dan generasi selanjutnya.
Kedua, tentukan usia pensiun.
KOMENTAR