NOVA.id – Tampil cantik tentu menjadi impian banyak orang.
Salah satu caranya adalah dengan makeup.
Makeup dijadikan jalan ninja bagi kita yang merasa kurang percaya diri dengan kecantikan yang kita miliki.
Sehingga tren makeup menjamur di media sosial. Mulai makeup no makeup, bold, glowing matte, sheer coverage, hingga Arabian modern look.
Rupanya, salah satu yang belakangan ini digemari makeup artist alias MUA adalah Arabian modern look, seperti yang dijelaskan Yolanda, MUA sukses Tanah Air.
“Saat ini lebih ke makeup Arabian modern look, di mana makeup-nya lebih menonjolkan karakter yang kuat di area bagian mata, baik dari alis, eyeshadow,” ucapnya.
Untuk itu, menurut Yolanda, detail area mata menjadi sangat penting.
Khusus makeup Arabian modern look, Yolanda memberikan tips agar MUA mampu memilih bulu mata yang sesuai.
Karena kalau tidak, look yang akan ditampilkan jadi tak maksimal.
Baca Juga: Nuansa Earth Tone akan Jadi Tren Makeup 2022, Ini Kata Para Ahli
Lihat postingan ini di Instagram
“Oleh karena itu aku selalu gunakan bulu mata dari Cillialash, karena dari awal bulu mata ini mengerti untuk karakter makeup ku jadi lebih hidup.”
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR