NOVA.id – Pada Senin, 28 Maret 2022, Singapore International Foundation (SIF) meluncurkan program sukarelawan virtual bernama DigiLABS.
Program ini bertujuan untuk mempersiapkan generasi muda di Asia dalam ekonomi digital dan membantu mendorong inovasi dan perubahan sosial di komunitas mereka melalui solusi digital.
Acara peluncuran terdiri dari fireside chat tentang "Digital Skills for a Better World", yang menampilkan pakar industri dan wirausahawan sosial di bidang teknologi untuk kebaikan.
Selama dialog berlangsung, para panelis berbagi tentang potensi keterampilan digital sebagai kekuatan untuk kebaikan.
Bapak Tan Kiat How, Menteri Negara, Kementerian Komunikasi dan Informasi, Singapura, ikut meresmikan peluncuran DigiLABS.
“Asia Tenggara sedang mengalami transformasi digital yang cepat dan belum pernah terjadi sebelumnya, didorong oleh meningkatnya jumlah start-up digital, perubahan gaya hidup dan aspirasi, serta populasi muda yang mendukung teknologi. Kita harus terus membekali masyarakat dengan keterampilan yang diperlukan dan akses terhadap digital agar dapat terus berkembang di dunia digital,” ucap Bapak Tan.
“Melalui DigiLABS, SIF akan mendukung pembangunan kemampuan digital generasi muda kita di Asia melalui jaringan sukarelawan yang kuat dan para mitra industrinya. Bersama-sama, kita akan membangun masyarakat yang inklusif secara digital, dan lebih siap untuk masa depan digital bersama,” sambungnya.
Selain itu, para pembicara juga membahas pentingnya keragaman dan inklusi dalam keterampilan digital yang memungkinkan semua orang menjadi bagian dari gerakan teknologi untuk kebaikan.
Hal ini juga membantu menumbuhkan budaya belajar terus-menerus, untuk tetap relevan di dunia yang cepat berubah dan memastikan tidak ada yang tertinggal.
Baca Juga: Sambut Ramadan, Bungasari Hadirkan Sajian Praktis dengan Tepung Premix di ABC Cooking Studio
View this post on Instagram
Dengan keterbatasan untuk kegiatan sukarelawan di tingkat internasional di situasi pandemi saat ini, SIF telah merancang kesempatan sukarelawan virtual yang menyatukan masyarakat dunia untuk berbuat kebaikan.
Ternyata Ini Usia Ideal si Kecil Pisah Kamar dan Cara Agar Anak Mau Tidur Sendiri
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR