NOVA.id - Saat ini, perawatan kecantikan sudah menjadi kebutuhan.
Masyarakat tidak lagi tabu untuk membagi waktu dan pendapatan mereka untuk melakukan perawatan kecantikan.
Sebab kecantikan juga menjadi salah satu tolak ukur kepercayaan diri masyarakat.
Sehingga untuk menjawab kebutuhan itu, dari sisi bisnis sendiri, industri kecantikan dan kesehatan di Indonesia terus bertumbuh dan semakin berkembang.
Sayangnya, hal ini terkadang membuat kita bingung, karena terlalu banyak pilihan. Bahkan, Michelle Hendra atau lebih dikenal dengan nama Michi Momo, youtuber sekaligus pebisnis pun setuju mengenai hal satu ini.
“Klinik kecantikan di Indonesia semakin banyak, namun perempuan di Indonesia banyak yang belum tahu bagaimana memilih klinik yang tepat serta memilih prosedur yang tepat untuk diri sendiri,” katanya saat peluncuran lini bisnis teranyarnya, Jumat (1/4).
Menyadari hal itu, MyVenus, platform online yang yang memungkinkan Anda untuk membandingkan berbagai informasi perawatan kecantikan, informasi klinik dan dokter, reservasi online, dan melakukan pembayaran langsung, bisa jadi solusi.
“Melalui aplikasi MyVenus, mereka bisa mendapatkan konsultasi dan informasi klinik, bisa membandingkan dari kualitas dan harga, lalu memilih klinik dan treatment yang tepat,” sambung perempuan yang juga menjabat sebagai CMO dan Co-founder MyVenus ini.
Meski baru diresmikan, MyVenus sendiri sudah memiliki lebih dari 100 merchant yang terdaftar di platformnya.
Baca Juga: Ulang Tahun Pertama, Skin Soul by Amanda Manopo Kenalkan Logo Baru
Lihat postingan ini di Instagram
Merchant itu terdiri dari klinik kecantikan, spa, dental care, salon kecantikan, perawatan kuku, dan lain-lain.
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR