NOVA.id - Memiliki rumah yang luas dan lega adalah idaman setiap orang. Namun, mahalnya harga rumah membuat seseorang harus puas memiliki rumah dengan ukuran yang sempit.
Apabila tidak ditata dengan baik, rumah pun akan terlihat semakin sempit dan sumpek.
Agar rumah terlihat luas dan lega, ini dia beberapa trik yang bisa kita coba dilansir dari laman idea.grid.id.
1. Pasang cermin berukuran besar
Pasanglah cermin berukuran besar di salah satu sisi di rumah kita.
Dengan memasang cermin yang sangat besar, kita akan melihat pantulan ruangan yang membuat rumah terlihat luas dan lega.
2. Pilih cat dengan warna cerah
Cobalah untuk mengaplikasikan cat berwarna cerah! Itu akan membuat rumah terlihat lega.
Bisa juga dengan memilih cat berwarna putih karena warna ini merupakan warna netral dan dapat menyatu dengan segala warna perabotan dan alat elektronik yang kita miliki.
Baca Juga: Bukan Sekedar Tren, Plafon Rumah Tinggi Punya Manfaat Penting Ini
3. Pakai tirai yang tipis dan ringan
Jika rumah, tempat kost, atau apartemen kita masih memiliki jendela kaca yang besar, pilihlah tirai yang tipis, ringan, atau yang sedikit tembus pandang.
Source | : | Idea.grid.id |
Penulis | : | Alsabrina |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR