NOVA.id - Bisa dibilang, hampir semua perempuan mengidamkan kulit glowing dan sehat.
Kulit bercahaya tentu saja bisa kita wujudkan jika kita melakukan perawatan.
Mungkin banyak dari kita yang menggunakan produk skincare untuk perawatan kulit wajah.
Tentu itu adalah hal yang baik.
Namun, jika Sahabat NOVA ingin cara yang lebih alami, ada juga kok!
Nah, dilansir dari Be Beautiful, berikut ini cara membuat kulit wajah glowing secara alami.
1. Gunakan Minyak Alami
Jadikan bahan-bahan alami seperti minyak zaitun dan minyak kelapa sebagai bagian dari rutinitas kecantikan.
Minyak tersebut tidak mengandung bahan kimia.
Baca Juga: Jangan Cuma Wajah, Kaki Juga Butuh Perawatan agar Glowing dan Wangi
Gunakan hanya setengah sendok makan di area wajah yang lebih kering atau bisa digunakan di seluruh area sebagai pelembap sebelum tidur.
Kedua minyak alami tersebut kaya akan lemak tak jenuh tunggal yang menghidrasi kulit tanpa membuatnya berminyak.
KOMENTAR