NOVA.id - Beberapa waktu lalu, sederet public figure asal Indonesia memamerkan momen menikmati festival musik Coachella.
Tahun ini festival musik tersebut kembali digelar setelah 2 tahun vakum akibat pandemi Covid-19.
Salah satu artis yang menonton Coachella secara langsung adalah Luna Maya.
Luna tampil menawan dengan busana uniknya saat menonton Coachella.
Setelah itu, Luna melanjutkan liburan di negeri Paman Sam itu bersama Marianne Rumantir, dan Erika Carlina.
Namun ada kejadian mengejutkan saat Luna sedang dalam perjalanan ke sebuah tempat.
Ia tiba-tiba terdengar suara sirine mobil polisi yang mengikuti mereka.
Ternyata, mobil yang ditumpangi Luna melanggar aturan batas kecepatan mobil yang melintas di daerah tersebut.
"Jadi di sini ketat, guys, enggak boleh ngebut. Di sini banyak hewan liar menyebrang."
Baca Juga: Ngefans Berat, Lucinta Luna Akui Luna Maya Jadi Inspirasi Nama Panggungnya
View this post on Instagram
"Dan kalau misalkan kita speeding dan nabrak binatang, kita enggak boleh dan bisa dipenjara," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR