"Itu yang gue harus nanya sama diri gue sendiri, kenapa ya," ungkapnya.
Ia masih perlu berproses untuk merencanakan masa depannya soal pernikahan.
Lebih lanjut, Gading mengaku punya satu tipe perempuan yang menarik di matanya.
Sebenarnya, ayah Gempi ini tidak punya kriteria fisik tertentu. Namun ia menyukai perempuan yang memiliki frekeunsi yang sama dengan dirinya.
"Tipe? aku nggak punya tipe, suka random."
"Maksudnya nggak punya tipe yang putih, rambut panjang gitu, cari yang seru aja, satu frekuensi nggak aneh-aneh," jelasnya.
Selama ini, Gading mengaku lebih sering dekat dengan perempuan yang berusia lebih muda.
"Aku pernah deket sama umur 20 tahun, biasanya yang lebih muda."
"Cuma yang paling males kalau komennya belum apa apa 'mama barunya Gempi' terus ngebandingin, males sih," tandasnya.
Baca Juga: Gisel Beri Kejutan Ulang Tahun untuk Mantan Suami, Gading Marten: Makasih Kadonya
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR