Usai prosesi pemakaman Eril di Cimaung tersebut, Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya, kemudian menaburkan bunga melati di atas makam sang putra.
Adik Eril, Camillia Laetitia Azzahra, juga ikut menabur bunga di atas makam Eril, yang kemudian diikuti kakek dan neneknya.
Dalam kesempatan itu, Ridwan Kamil turut menyampaikan perasaan cinta kepada sang putra.
"Izinkan saya menyampaikan sepenggal rasa cinta siapa itu Eril dan apa hikmah dari kepergian Eril," ujar Ridwan Kamil.
Berikut ini ungkapan hati Ridwan Kamil dalam prosesi pemakaman Eril di Cimaung.
14 hari bisa terasa pendek dalam hidup rutin yang sehari-hari, tapi 14 hari ini menjadi begitu panjang dalam kehidupan kami. Kami bertanya-tanya mengapa harus selama ini ya Allah? Mengapa tidak lebih cepat agar semua lekas berlalu supaya kami yang hidup tidak terlalu lama mengharu biru?
Baca Juga: Jenazah Eril Dimakamkan, Ini Ungkapan Cinta Ridwan Kamil untuk Sang Putra: Kami Mengikhlaskan
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | NOVA |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR