Apalagi, masih banyak isu perempuan yang belum terselesaikan.
Dengan memilih, harapannya, kita bisa juga menjadi lebih bertanggung jawab dan peduli dengan masa depan negeri ini kelak.
Sebab bagaimana pun juga, sikap apatis terhadap politik tidak membawa perubahan apa-apa, lho, Sahabat NOVA.
3. Informasi terbuka lebar
Bertahun-tahun lalu, mungkin pilihan politik seorang perempuan akan dipengaruhi oleh pasangannya yang dianggap lebih mengerti mengenai dunia politik.
Akan tetapi, sekarang informasi sudah semakin terbuka lebar.
Baca Juga: Jika Resesi Ekonomi Terjadi, Lakukan 4 Hal ini Agar Bisa Bertahan
Kita sebagai perempuan pun sudah bisa mengakses banyaknya informasi terkait calon-calon legislatif dan calon presiden mendatang.
Meski dengan memilih golput, pemilu 2024 akan tetap berlangsung, alangkah lebih baik bila kita turut berpartisipasi menjadi warga negara yang baik, bukan?
Dan warga negara yang baik, adalah warga negara yang turut menentukan nasib kemajuan bangsanya kelak, Sahabat NOVA.
Yuk, kita jadi perempuan yang semakin peduli dan melek terhadap kehidupan politik bangsa! (*)
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR