NOVA.id - Menjalani kehidupan rumah tangga bukanlah hal yang mudah.
Walaupun saling mencintai, pertengkaran besar maupun kecil dalam pernikahan kerap tak terhindarkan.
Namun, apabila pertengkaran terus menerus terjadi, tidak ada salahnya kita atau pasangan introspeksi diri.
Pasalnya, disadari atau tidak, ada beberapa sikap yang bisa bikin suami istri bertengkar bahkan merusak pernikahan. Apa sajakah sikap-sikap itu?
1. Berharap pasangan bisa membaca pikiran
Tak jarang kita berharap agar pasangan kita mengetahui apa yang kita inginkan.
Meski sudah menikah, kita juga harus tetap bertanggung jawab atas kebahagiaan diri sendiri.
Oleh karena itu, alih-alih berharap sang suami bisa membuat kita bahagia, kenapa kita tidak terus terang saja meminta apa yang kita inginkan?
Atau, kita juga bisa langsung mengungkap pikiran kita, sehingga sang suami bisa segera membantu kita.
2. Selalu membayangi hidup pasangan
Meski hidup dalam ikatan pernikahan, tidak berarti kita harus melakukan segala sesuatu bersama suami.
Baca Juga: Pasangan Zodiak yang Diprediksi Bakal Menikah Tahun Ini, Cocok Banget!
KOMENTAR