NOVA.id – “Terluka dan menangis tapi kuterima, semua keputusan yang telah kau buat...” Hayo ngaku! Sahabat NOVA membaca kalimat berikut, pasti bernada, kan?
Tak apa, sebab lagu Tak Ingin Usai yang dinyanyikan oleh Keisya Levronka ini belakangan memang terasa terngiang-ngiang di kepala, ya.
Lagu bernuansa galau ini memang enak didengar dan memiliki lirik yang relate bagi banyak orang. Suara unik Keisya pun bikin lagunya makin viral dan diputar dimana-mana.
Namun di samping kesuksesan lagu tersebut, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kesepuluh ini sempat jadi bulan-bulanan warganet.
Pasalnya, saat menyanyikan lagu Tak Ingin Usai secara live, perempuan kelahiran Malang, 2 Februari 2003 ini kesulitan untuk mencapai nada tinggi. Bukan hanya sekali suara Keisya terdengar fals, tapi beberapa kali.
Potongan video kala Keisya menyanyi fals pun berseliweran di media sosial. Kecewa lagu kesukaannya dinyanyikan tak sesuai ekspektasi, warganet ramai mencibir penyanyi berusia 19 tahun ini.
Ada warganet yang bilang, kalau Keisya tak profesional karena terus-terusan bernyanyi dengan nada sumbang. Bahkan, Ivan Gunawan dan Astrid Tiar juga sempat ikut berkomentar.
Kendati demikian, melihat dirinya jadi cibiran, tak sedikit pula yang memberi dukungan pada pelantun lagu Tergesa ini.
Termasuk penyanyi kawakan Indonesia seperti Anji, Rian D’Masiv, hingga Citra Scholastika.
Baca Juga: Melahirkan Anak ke 4, Irish Bella Terharu dan Tulis Harapan Ini untuk Si Kecil
View this post on Instagram
Enggan terpuruk dengan segala kritikan yang tertuju padanya, mental Keisya justru semakin kuat.
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR