NOVA.id - Kondom merupakan alat kontrasepsi sekaligus pengaman dari risiko penularan penyakit saat melakukan hubungan intim.
Walaupun tidak menjamin penggunanya terbebas dari infeksi menular seksual, tapi setidaknya, penggunaan kondom membantu mengurangi risiko tersebut.
Meski begitu, terkadang pasangan tak mau pakai kondom saat berhubungan seks.
Ada macam-macam alasannya. Tapi, salah satu alasan klasik yang paling sering diutarakan adalah "kondom bisa merusak kenikmatan bercinta".
Jika sudah begitu, tak sedikit perempuan yang dilema karena pasangannya tak mau memakai kondom.
Kalau Sahabat NOVA sedang menghadapi masalah itu, jangan khawatir!
Berikut ini ada beberapa cara yang bisa kita lakukan agar pasangan mau memakai kondom saat bercinta.
Tips ini dijelaskan oleh Dr Sanjay Kumavat, Konsultan Psikiater dan Seksolog, dilansir dari HealthShots.
Apa sajakah tipsnya? Simak selengkapnya berikut ini.
1. Gunakan teknik komunikasi yang asertif
Pertama-tama, kita harus membicarakannya dengan pasangan sebelum berhubungan seks.
Baca Juga: Demi Kenikmatan Berhubungan Intim, Begini Cara Pilih Ukuran Kondom
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Healthshots |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Presi |
KOMENTAR