NOVA.id – Bingung pilih les untuk anak 3 sampai 5 tahun?
Beruntunglah, bila anak sudah memperlihatkan bakatnya secara alami sejak dini.
Kita tinggal mengikuti saja untuk memperkuat bakatnya.
Namun, bagi anak-anak yang bakatnya masih belum terlihat, tentu ini jadi pekerjaan rumah yang besar untuk kita sebagai orangtua.
Kalau mau ambil les untuk membuka minat anak, jenis les apa, ya, yang tepat?
Sekarang, kan, ada banyak banget pilihan les di luar sana.
Lalu, nanti anak betah atau enggak, ya?
Begitu dilema dalam pikiran kita.
“Sebenarnya bisa semua dicoba, karena kuncinya eksplorasi memang di situ. Karena bisa banget sesuai tahapan perkembangannya, ketertarikan anak bisa berubah. Dengan keterampilan yang semakin berubah, minatnya juga bisa berubah,” ujar Lidia Wati., M.Psi., Psikolog., psikolog pendidikan dari PION Clinician.
Artinya, selain memilih yang sesuai minat anak, dianjurkan juga memilih les yang cocok bagi usia si kecil dan sesuai perkembangannya.
Sehingga bisa bermanfaat namun tidak membebankannya.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR