NOVA.id - Berita terpopuler hari ini, Rabu (12/10) membahas beberapa hal.
Pertama, ada berita terpopuler tentang Nita Thalia didiagnosa penyakit kerusakan saraf level empat.
Kemudian, ada berita terpopuler tentang tahap 2 BLT BBM cair November mendatang.
Terakhir, ada berita terpopuler tentang Marissya Icha bocorkan IG Story close friends Rizky Billar.
Semua berita itu terangkum dalam berita terpopuler NOVA, Rabu (12/10) berikut ini. Yuk, simak!
1. Nita Thalia Bawa Kabar Mengejutkan, Divonis Sakit Kerusakan Saraf Level Empat: Aku Harus Kuat
Nita Thalia mendadak ungkap kabar mengejutkan.
Setelah gosip kedekatannya dengan presenter Raffi Ahmad, pedangdut ini jarang terdengar kabarnya.
Namun di acara Pagi Pagi Ambyar, Selasa (11/10), Nita mengaku didiagnosa penyakit kerusakan saraf level empat.
Penyakit berbahaya itu harus ditangani dengan serangkaian proses terapi.
Apabila terapi ini tidak berhasil, maka Nita harus menjalani operasi bedah otak.
Baca Juga: Nita Thalia Bawa Kabar Mengejutkan, Divonis Sakit Kerusakan Saraf Level Empat: Aku Harus Kuat
2. Tahap 2 BLT BBM Cair November Mendatang, Ini Cara Cek Daftar Penerima
Pemerintah melanjutkan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) di tengah kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).
BLT BBM tahap 2 akan disalurkan pada awal November mendatang.
Besaran BLT BBM cair sama seperti tahap pertama.
Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Isa Rachmatarwata menyampaikan, mekanisme pembayaran BLT BBM dilakukan dua kali, yaitu tahap pertama sebesar Rp 300.000 pada September lalu dan tahap kedua Rp 300.000 pada November 2022.
Jelang penyaluran bansos ini, masyarakat bisa mengecek apakah mereka masuk ke dalam daftar penerima.
Lantas bagaimana cara cek BLT BBM?
Melansir Kompas.com, ada dua cara yang bisa digunakan.
Cara pertama adalah dengan cek daftar penerima BLT BBM 2022 di laman resmi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) milik Kementerian Sosial (Kemensos).
Adapun untuk bansos BLT BBM tahun ini, terdapat fitur pengusulan penerima manfaat yang bisa diakses oleh masyarakat umum.
Pengusulan penerima BLT BBM 2022 dapat dilakukan melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos.
Baca Juga: Tahap 2 BLT BBM Cair November Mendatang, Ini Cara Cek Daftar Penerima
3. Usai Bocorkan IG Story Close Friends Rizky Billar, Marissya Icha: Kok Heboh?
Setelah menggegerkan publik dengan bukti Instagram Story close friends milik Rizky Billar, Marissya Icha jadi sorotan.
Ia menyebut publik tak perlu kaget dengan unggahan suami Lesti Kejora tersebut.
Icha mengaku hanya menyebarkan kembali postingan yang ditulis oleh Billar.
Menurutnya, Billar harus siap menjadi bahan pembicaraan publik setelah ini.
Hal tersebut diungkap Icha lewat Instagram Story di akunnya, Selasa (11/10).
"Namanya sudah di posting di Medsos berarti sudah siap didistribusikan kembali dong."
"Dan juga sudah siap jadi bahan pembicaraan banyak orang?"
"Lagian isinya juga bukan berupa aib kan?" tulisnya, dilansir dari TribunSeleb.
Lebih lanjut, menurut Icha, isi postingan Billar memang ditujukan untuk dibaca orang lain.
"Isinya juga pesan yang ingin disampaikan dari hati."
Baca Juga: Usai Bocorkan IG Story Close Friends Rizky Billar, Marissya Icha: Kok Heboh?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR