Oleskan eye makeup remover ke kapas atau kain lap lembut.
Ada banyak jenis penghapus riasan, termasuk yang berbasis minyak, berbasis air, atau yang memang khusus untuk membersihkan makeup mata.
Namun, jika Sahabat NOVA memiliki mata atau kulit sensitif, pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan dokter kulit tentang jenis penghapus riasan mana yang terbaik.
3. Oleskan dengan lembut, jangan menggosok mata
Setelah mengoleskan penghapus riasan mata ke kapas, letakan di atas mata yang tertutup,
Biarkan menempel di kulit setidaknya selama sepuluh detik.
Cara ini ampuh menghapus riasan mata tanpa gerakan menggosok yang bisa mengiritasi atau membuat bulu mata rontok.
Jika Sahabat NOVA memakai makeup mata yang waterproof atau tahan air, biarkan kapas lebih lama atau oleskan pembersih ekstra di sekitar area tersebut.
4. Hapus dengan gerakan ke bawah yang lembut
Setelah didiamkan beberapa saat, lakukan gerakan lembut ke arah bawah untuk menghapus produk dari mata.
Berhati-hatilah saat menghapus maskara atau eyeliner dari bulu mata agar pembersih tidak tertinggal.
Baca Juga: 5 Tips Memakai Makeup Saat Sedang Berjerawat, Jangan Takut Makin Parah
Source | : | MasterClass |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Presi |
KOMENTAR