NOVA.id - Inspirasi gaya fashion Syahrini saat menonton konser dicibir warganet.
Dikenal kaya raya, Syahrini memang kerap memamerkan kehidupan mewahnya.
Terlebih setelah Syahrini menikah dengan pengusaha kaya raya seperti Reino Barack.
Penyanyi yang akrab disapa Incess ini semakin kerap memamerkan barang-barang mewahnya.
Pamer nonton konser Guns N' Roses di Singapura, inspirasi gaya fashion Syahrini dinyinyiri netizen.
Itu karena outfit yang dikenakan Syahrini dinilai tak sesuai dengan acara konser tersebut.
Bahkan tak sedikit netizen yang membandingkan tampilan Syahrini dengan suaminya, Reino Barack.
Diketahui, Syahrini membagikan momen nonton konser yang digelar pada Sabtu (12/11/2022) melalui unggahan Instagram Story di akun @princessyahrini.
Dalam unggahan itu, perempuan yang akrab disapa Incess ini memamerkan potretnya di antara kerumunan penonton lainnya.
Ia terlihat berpose bersama teman-temannya dan sang suami, Reino Barack.
Teman-teman Syahrini tampak mengenakan baju kasual seperti kaus dan kemeja.
Baca Juga: Diminta Memilih Luna Maya atau Syahrini, Denise Chariesta: Gue Tahu Mereka di Kehidupan Nyata
KOMENTAR