NOVA.id - Tagar Rip Twitter menjadi trending di twitter setelah muncul isu platform tersebut akan tutup permanen.
Seperti yang diketahui, media sosial dengan logo burung tersebut telah dibeli oleh Elon Musk dan kini banyak terjadi perubahan.
Salah satunya dan yang terbaru adalah bos Tesla tersebut meminta karyawan untuk bekerja lebih keras, menerapkan sistem lembur, dan bekerja dari kantor.
Elon Musk menyebutnya sebagai hardcore Twitter 2.0.
Dilansir The Verge, Jumat (18/11), Elon Musk mengirim email pada karyawan Twitter beserta tenggat waktu untuk jawaban dari karyawannya tersebut.
Dilansir dari The Washington Post, email yang dikirim mengatakan, bagi mereka yang tidak menandatangani formulir pada pukul 17:00 Kamis (17/11) waktu setempat, akan diberhentikan dan akan menerima uang pesangon selama tiga bulan.
Setelah tenggat waktu tercapai, ternyata ada banyak karyawan yang menolak permintaan Elon Musk.
Setengah dari 7.500 karyawan Twitter itu menolak budaya kerja baru dan dengan cepat mulai mengunggah pesan perpisahan, juga memberi hormat emoji di Twitter Slack mengumumkan penolakannya.
Karena situasi ini Elon Musk membatasi akses karyawan dan meminta mereka kerja remote dari kediaman masing-masing agar tidak membahayakan perusahaan.
Menurut jurnalis teknologi Zoë Schiffer melalui akun Twitternya @ZoeSchiffer, Twitter telah menutup semua gedung perkantorannya dan menangguhkan akses lencana centang biru.
"Elon Musk dan timnya takut karyawan akan menyabotase perusahaan," cuitan Zoë Schiffer.
Baca Juga: Punya Ayah Terkaya di Dunia, Anak Elon Musk Justru Ingin Putus Hubungan dan Ubah Gender
Sesuai jadwal kantor Twitter akan kembali dibuka pada 21 November 2022.
Ramainya berita ribuan karyawan Twitter yang mengundurkan diri dan/atau dipecat, membuat banyak orang, khususnya pengguna Twitter menduga jika Twitter akan ditutup.
Sehingga tagar RIP Twitter pun trending.
Banyak orang percaya inilah akhir perjalanan si burung biru dan tak sedikit pula yang mengucapkan salam perpisahan.
KOMENTAR