NOVA.id - Siapa yang suka belanja online?
Ya, belanja online memang menyenangkan, apalagi dengan beragam kemudahan yang ditawarkan.
Tinggal scroll, pilih, dan beli. Lalu tunggu beberapa hari, barang yang kita idamkan pun akan tiba.
Walaupun mudah dan menyenangkan, kalau tidak pintar atur uang, seringkali belanja online bikin kita boros.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengetahui cara hemat saat belanja online.
Nah, kali ini, aktris Amel Carla membagikan tips hemat belanja online.
Tips dari Amel Carla ini bisa menjadi inspirasi Sahabat NOVA dalam mengatur keuangan agar tidak boros saat belanja.
Amel mengaku memang menyukai aktivitas belanja online, namun ia tidak mau terlalu boros.
Agar tidak boros saat belanja, Amel pun membuat anggaran khusus untuk belanja online.
"Aku nggak sebanyak itu sih, cuma memang per bulan ada budget khusus untuk belanja online karena kebutuhan ku tuh softlen kan," kata Amel Carla, Kamis (17/11), dilansir dari Tribun Seleb.
Amel mengatakan, setiap bulannya ia menganggarkan maksimal Rp5 juta untuk belanja online.
Baca Juga: Mau Barang Belanja Online Datang Tepat Waktu? Terapkan 5 Cara Ini
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Presi |
KOMENTAR