NOVA.id - Istri mendiang Glenn Fredly, Mutia Ayu diketahui tidak pernah memperlihatkan wajah sang anak, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo sejak lahir.
Rupanya, keputusan itu sudah disepakati oleh Mutia Ayu dan Glenn Fredly.
"Alasannya aku pengen jaga privasi Gewa," ungkap Mutia Ayu, dilansir dari NOVA.
Keputusan Mutia Ayu tidak memperlihatkan wajah Gewa tentu membuat netizen penasaran.
Tapi kini, sepertinya rasa penasaran warganet sedikit terbayar.
Pasalnya, belum lama ini Mutia Ayu mengunggah foto Gewa di Instagram pribadinya, Kamis (17/11).
Dalam foto itu, Mutia Ayu berfoto bersama Gewa yang mengenakan pakaian bernada biru dan putih.
Terlihat Gewa sudah beranjak besar, di mana kini ia sudah genap berusia 2 tahun.
Meski berfoto bersama Gewa, wajah anak Glenn Fredly itu tidak terlihat seluruhnya karena tertutup dengan masker putih.
Sehingga, hanya terlihat bagian mata dan kening saja.
"Gewa yang selalu semangat untuk pergi sekolah dari awal sampai sekarang ini, libur sekolah pun tetep Gewa bangun pagi trus tanya Mami Gewa mau sekolah."
Baca Juga: Mutia Ayu dan Glenn Fredly Sepakat untuk Rahasiakan Wajah Anak, Ini Alasannya
View this post on Instagram
"Uhhhhh Sayang banget sama Gewa yang selalu bikin gemes," tulis Mutia Ayu.
Unggahan itu pun ramai dikomentari netizen.
Banyak yang memuji kecantikan Gewa dan menyebut Gewa mirip dengan mendiang Glenn Fredly.
@dienyos: Gewa cantik ..mirip dengan alm papi nya ..sehat selalu ya sayang.
@mariasantiw: Lihat gewa biar dimaskerin koq matanya kaya almarhum papanya ya..sehat2 gewa cantik..Tuhan berkati.
@nataliakatherinangamel: Akhirnya kerinduan ingin melihat wajahnya Putri cantiknya bung Glen terobati sdh wlu hanya baru bisa melihat matanya Gewa yg indah duplikatnya bung Glen..Tuhan Yesus Memberkati selalu Mami Mutia dan Gewa.
Baca Juga: Viral di TikTok, Intip Momen Rossa Menangis Saat Konser, Dengar Suara Mendiang Glenn Fredly
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA, setiap Kamis siang.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News. (*)
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR