NOVA.id - Sahabat NOVA berencana mendekor ruangan di rumah dengan warna hitam?
Nah, berikut ini ada beberapa inspirasi atau cara menggunakan warna hitam di ruangan menurut feng shui.
Sebagai informasi nih, kalau menurur feng shui, warna hitam itu bisa mewujudkan kekuatan, keagungan, kekuatan, misteri, otoritas, dan keanggunan, serta hadir dengan energi positif murni.
Hitam adalah ketiadaan warna dan cahaya, dan pada tingkat psikologis memiliki konotasi positif dan negatif.
Kalau dalam hal dekorasi, warna hitam menghadirkan kesan canggih, mewah, dan gaya ke dalam suatu lingkungan.
Akan tetapi, kita perlu tahu apa yang kita lakukan. Satu langkah yang salah dapat menghilangkan keseimbangan halus di sebuah ruangan karena warna hitam dapat menyerap semua energi yang melewati jalurnya.
Jika kita akan menggunakan warna hitam, kita perlu menemukan keseimbangan yang tepat agar tidak menghabiskan kekuatan vital di ruangan mengingat kekuatan luar biasa yang dimiliki warna tersebut.
Dilansir dari Architectural Digest, berikut adalah beberapa tips yang memungkinkan kita menggunakan warna hitam di dalam ruangan.
1. Tambahkan dengan bertahap
Mengingat warnanya sangat kuat, praktisi feng shui merekomendasikan untuk menambahkannya ke ruang secara bertahap.
Mulailah dengan beberapa perabot kecil atau benda dekoratif seperti meja kopi, beberapa kursi, bantal, jam, atau bingkai foto.
Baca Juga: Inspirasi Desain Ruang Tamu Kecil, Hias dengan 6 Elemen Dekorasi Ini
KOMENTAR