Sayangnya mereka tipikal orang yang fokus pada keuntungan sendiri dan tidak memikirkan orang lain.
Mereka cenderung mencari-cari kesalahan orang yang dianggap sebagai pesaingnya.
Karena berfokus pada diri sendiri, mereka lebih nyaman bekerja sendiri dibanding kerja tim.
Tanggal lahir 7, 17 dan 27
Orang yang lahir di tanggal 7, 17 dan 27 dikenal dengan sifatnya yang keras kepala dan susah diatur.
Menurut Primbon Jawa, sifat ini adalah bawaan lahir. Namun perlahan akan berubah ketika beranjak dewasa.
Pribadinya yang selalu ingin tahu membuatnya punya etos kerja yang baik.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Paling Boros Saat Tahun Baru 2023, Aries Suka Berpesta
Terbukti ketika berusaha, mereka mampu menghasilkan ide-ide cemerlang yang membawa keberuntungan.
Sekedar saran, untuk yang terlahir di tanggal 7, 17 dan 27 jangan suka berspekulasi karena anda sudah mempunyai intuisi yang sangat bagus, sekalipun tetap berusaha.
Tanggal lahir 8, 18 dan 28
Pemilik tanggal lahir 8, 18 dan 28 adalah orang beruntung selanjutnya di tahun 2023.
Mereka adalah tipikal yang produktif dan kreatif sehingga mudah mendapatkan keuntungan dan keberuntungan dalam hidup.
Di samping itu, wawasannya yang luas membuatnya selalu berhasil menghasilkan ide-ide cemerlang.
Mereka juga tipikal orang yang punya kemampuan baik menghadapi masalah hingga mendapatkan solusi terbaik.
(*)
KOMENTAR