NOVA.id - Kehidupan asmara Celine Evangelista kerap menjadi sorotan publik.
Belum lama ini, Celine Evangelista menceritakan hubungan dirinya dengan sang mantan suami, Stefan William.
Celine mengaku kini sudah tidak ada komunikasi dengan Stefan William.
"Kalau berkomunikasi sudah nggak," kata Celine, dilansir dari Tribunseleb, Minggu (08/01).
Celine mengatakan, tidak adanya komunikasi ini bukan berarti ia memiliki dendam terhadap mantan suami.
"Aku tuh sebenarnya nggak pernah menutup komunikasi, aku nggak pernah marah sama dia," ucap Celine.
Celine pun berharap ia dan sang mantan bisa menjadi partner yang baik untuk merawat anak.
"Aku pun, kalaupun aku yang salah, ya udah deh nggak apa-apa yang penting kita bisa menjadi partner yang baik buat anak-anak," jelas Celine.
"Kalau pengennya aku tuh kayak gitu. Cuma mungkin dari dianya belum bisa seperti itu," tambahnya.
Selain itu, Celine juga menegaskan bahwa dirinya tidak punya masalah dengan sang mantan suami.
Baca Juga: Bantah Pacaran dengan Marshel Widianto, Celine Evangelista: Kami Saling Peduli
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Presi |
KOMENTAR