NOVA.ID – Sahabat NOVA wajib banget tahu cara menghilangkan noda darah haid di kasur.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur ini dijamin diperlukan buat kita para perempuan yang tak jarang mengalami “bocor” saat haid dan sedang tidur.
Bercak atau noda darah haid ini bisa mengotori kasur dan membuatnya kering.
Bukan hanya terlihat kotor, tapi bisa juga menimbulkan bau tak sedap dan jadi sarang bakteri.
Makanya, kita wajib banget tahu cara menghilangkan noda darah haid di kasur.
Tenang saja, cara menghilangkan noda darah haid di kasur ini cukup menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah aja, kok.
Lantas, bagaimana caranya?
Yuk, simak langkah-langkahnya di bawah ini.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur dengan air dingin
1.Pertama segera bersihkan kasur yang terkena noda darah haid dengan air dingin sesegera mungkin.
2.Lepaskan seprai dari kasur terlebih dahulu, kemudian bilas noda menggunakan air dingin.
Baca Juga: Dijamin Mengkilap! Ini Cara Menghilangkan Noda Kuning di Keramik Dinding Kamar Mandi
3.Jangan gunakan air panas agar noda tidak menempel semakin kuat pada kain.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur dengan baking soda
1.Tuangkan baking soda yang sudah dicampur dengan sedikit air ke bagian kain kasur yang terkena noda.
2.Kemudian diamkan selama 30 menit.
3.Lalu, gosok dengan bantuan kain bersih atau lap.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur dengan sampo
1.Sikat lembut seprai dengan sampo.
2.Kemudian bilas hingga bersih.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur dengan garam dan sabun cuci piring
1.Campurkan 2 sendok makan garam dan satu sendok makan sabun pencuci piring.
2.Lembapkan bagian seprai yang terkena noda terlebih dahulu dengan air dingin, kemudian rendam dalam campuran sabun.
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Noda Kuning di Kasur, Kapan Harus Diganti?
3.Tunggu selama 15 sampai 30 menit, kemudian bilas noda menggunakan air dingin.
4.Sahabat NOVA juga bisa mengganti sabun pencuci piring dengan sampo dalam campuran ini.
Cara menghilangkan noda darah haid di kasur dengan sabun batang
1.Melansir dari Wikihow, semprot noda pada kain menggunakan air dingin.
2.Gosokkan sabun batangan pada noda darah yang sudah mengering.
3.Busa pada sabun apa saja bisa membersihkan noda, namun busa pada sabun batang bersifat lebih kaku sehingga lebih baik untuk menghilangkan noda darah.
4.Usai digosok dengan sabun batang, kuceklah kain yang ada nodah darahnya lalu bilas menggunakan air dingin.
5.Ulangi prosesnya jika noda darah belum juga hilang.
Nah, demikianlah berbagai cara menghilangkan noda darah haid di kasur yang bisa Sahabat NOVA lakukan di rumah. (*)
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR