Baca Juga: Timezone Summarecon Mall Serpong Lebih Luas, Ada Arena Laser Tag dan Permainan Arcade!
Sebelum bermain kita akan diberikan informasi tentang permainan dan cara menggunakan senjata lasernya.
Waktu bermain pun cukup lama, dengan waktu 10 menit permainan ini sangat seru jika dimainkan bersama keluarga atau teman teman.
2.Hologate
Hologate merupakan permainan VR yang di mana pemain menggunakan VR untuk melakukan permainan tersebut.
Permainan ini bisa dimainkan dengan 4 pemain dan bisa memilih game yang ingin kita mainkan.
"Permainan ini sangat seru, karena kita bisa merasakan sensasi masuk ke dalam video game. VR tersebut bisa melihat 360 derajat sesuai ke mana arah kepala kita menengok dan badan kita bergerak," ujar Aryodhia.
3.Roller Coaster VR
Roller coaster VR merupakan wahana seperti roller coaster, hanya saja kita menggunakan VR dan duduk di sebuah mesin yang bisa bergerak menyesuaikan trek atau jalur yang kita lihat di dalam VR.
Sebelum bermain, kita bisa memilih jenis atau judul game yang ingin kita mainkan dengan keluarga atau teman.
Permainan ini cocok untuk melatih keberanian sebelum mencoba naik roller coaster yang sesungguhnya.
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR