NOVA.ID - Memiliki hewan peliharaan di dalam keluarga bisa menjadi pengalaman yang menggembirakan dan mendidik untuk anak-anak.
Sahabat NOVA perlu tahu, banyak manfaat yang diberikan untuk anak dengan memiliki hewan peliharaan.
Melansir dari Kompas.com, memiliki hewan peliharaan dapat mengurangi stres dan tentu saja menghibur diri.
Selain itu, hewan peliharaan juga baik untuk anak karena dapat membangun rasa empati, meningkatkan kosentrasi, bahkan bisa membantu melatih sensorik dan motorik anak.
Emosi anak pun jadi lebih stabil dengan memiliki hewan peliharaan.
Berikut beberapa rekomendasi hewan peliharaan yang aman untuk anak.
1. Kucing
Kucing merupakan hewan peliharaan yang aman untuk anak dengan perawatan yang cukup mudah.
Mereka dapat menjadi teman bermain yang baik bagi anak-anak.
Kucing juga mudah dirawat dan cenderung bersih.
Tingkah lakunya yang lucu dan menggemaskan membuat kucing menjadikannya pilihan yang baik untuk keluarga.
Baca Juga: Kutu di Kucing Langsung Minggat, Coba Perhatikan Langkah Memandikan si Peliharaan!
2. Kelinci
Kelinci adalah pilihan yang sangat baik untuk keluarga dengan anak-anak.
kelinci memiliki sifat yang ramah, lembut, dan mudah diajak bermain.
Kelinci juga membutuhkan perawatan yang cukup sederhana dan tidak membutuhkan banyak ruang.
Saat memberi makan kelinci, anak juga dapat diajarkan untuk rasa empati, saling mengasihi dan tanggung jawab kepada peliharaannya.
3. Ikan Hias
Hewan peliharaan yang aman untuk anak selanjutnya adalah ikan hias.
Ikan hias adalah salah satu hewan yang paling muda dipelihara untuk anak-anak balita berusia 3 tahun ke atas.
Ikan cukup sederhana, mudah dirawat, dan menghibur untuk anak kecil saat menontonnya.
Ada banyak jenis ikan hias yang bisa dipelihara seperti ikan koki, ikan cupang atau ikan guppy.
4. Anjing
Baca Juga: Pecinta Anjing Wajib Berbahagia! Hush Puppies Rilis Tas Eksklusif Bentuk Basset Hound
Rekomendasi hewan peliharaan yang aman untuk anak selanjutnya adalah anjing.
Anjing adalah hewan peliharaan yang setia dan penuh kasih.
Beberapa ras anjing, seperti Golden Retriever, Beagle, atau Labrador, dikenal sangat ramah dengan anak-anak.
Sahabat NOVA perlu memastikan untuk memilih anjing dengan temperamen yang baik dan lakukan pengenalan dengan anak-anak secara halus.
5. Burung
Ada beberapa jenis burung yang jinak seperti parkit, love bird kenari, atau kesturi.
Burung tidak memerlukan sentuhan fisik seperti kelinci, kucing atau anjing, tetapi tetap memberikan kegembiraan kepada anak-anak dan memberi pelajaran soal tanggung jawab dan perawatan.
Burung pun dapat dijinakkan dan mungkin dapat diajarkan beberapa trik untuk mengajak anak Sahabat NOVA bermain.
Itulah beberapa rekomendasi hewan peliharaan yang aman untuk anak. (*)
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR