NOVA.ID - Memasuki akhir tahun, musim hujan akan kembali menyapa Indonesia.
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Indonesia memang akan memasuki musim hujan di bulan November ini.
Meski begitu, hujan deras sudah mulai dirasakan sejumlah wilayah di Indonesia sejak Oktober ini.
Hujan yang deras sering kali mengundang kita untuk mencari perlindungan, dan salah satu tempat yang sering dipilih adalah di bawah pohon.
Padahal mungkin Sahabat NOVA sudah sering menjumpai imbauan agar tidak berteduh di bawah pohon saat hujan deras, karena dapat berbahaya.
Terlebih jika hujan deras yang disertai petir dan angin kencang.
Lantas, apa saja bahaya berteduh di bawah pohon saat hujan deras?
1. Tersambar Petir
Salah satu risiko terbesar dari berada di bawah pohon saat hujan lebat adalah tersambar petir.
Pohon tinggi dengan ranting-rantingnya yang menjulang tinggi bisa menjadi target empuk bagi petir.
Banyak kecelakaan petir terjadi ketika orang mencoba mencari perlindungan di bawah pohon besar.
Baca Juga: Siap-Siap! Indonesia Bakal Mulai Musim Hujan Bulan Depan, Ini Imbauan dari BMKG
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR