NOVA.id - Cara mengatasi pinjol ditolak ternyata bisa dari hal-hal kecil yang tidak kita perhatikan.
Pasalnya, penyebab gagalnya pengajuan pinjol bisa terjadi karena beberapa faktor.
Menurut CEO AdaKami, bahkan nomor handphone bisa menjadi alasan pengajuan pinjaman online ditolak.
Meski umumnya tanpa jaminan, namun beberapa pinjol resmi memiliki syarat yang harus dipenuhi.
Coba cek terlebih dahulu 5 hal ini yang bisa jadi pertimbangan pinjol menolak pinjaman kita.
1. Syarat dan Data Pribadi Terpenuhi
Pinjol biasanya meminta persyaratan untuk mengisi data pribadi termasuk foto yang berkualitas baik atau tidak blur.
Selain itu, debitur (peminjam) juga harus melampirkan data pribadi lainnya seperti KTP, KK, hingga rekening tujuan.
CEO AdaKami, Bernardino M. Vega mengatakan bahwa debitur perlu memperhatikan hal-hal minor yang ada dalam persyaratan pengajuan kredit.
"Memberikan informasi pribadi yang akurat yang lengkap, mungkin mengikuti semua persyaratan dan juga tetap menyesuaikan dokumen-dokumen yang dibutuhkan secara benar," jelas Dino Vega.
2. Pinjaman Sesuai Limit
Baca Juga: Cara Mengatasi Pinjol Sebar Data, Wajib Tutup 5 Akses Aplikasi Ini di HP!
Kita hanya dapat mengajukan pinjaman sesuai limit.
Apabila melebihi limit yang diberikan, bisa jadi pinjaman ditolak.
Pasalnya, pinjol juga tidak ingin ada resiko kredit macet karena gagal bayar utang yang terlalu besar.
3. Riwayat Utang
Riwayat pinjaman atau skor kredit juga sangat berpengaruh pada pencairan pinjol kita lho.
Jika riwayat kredit buruk karena pernah mengalami kredit macet dalam sistem SLIK OJK, pinjol resmi tidak akan mencairkan pinjaman.
“Untuk meningkatkan kemungkinan ya persetujuan pinjaman, tipsnya pastikan riwayat kredit baik, jika ada utang diselesaikan dan pastikan bahwa data sudah tercatat bahwa utang kita terselesaikan," ujar Dino.
Pasalnya, risiko gagal bayar utang bisa kembali terjadi.
4. Akses Aplikasi
Jika kita tidak memberikan akses pada aplikasi pinjol ke dalam ponsel, maka biasanya pinjaman kita tidak dapat dicairkan.
Fitur yang dapat diakses pinjol pada ponsel kita biasanya microphone, kamera, dan lokasi.
Kita harus memberi izin akses terhadap fitur yang dibutuhkan pinjol dalam ponsel jika ingin pinjaman cair.
5. Verifikasi Nomor Handphone
Nomor Handphone yang kita gunakan saat mengajukan pinjaman online ternyata berpengaruh terhadap persetujuan kredit.
Nomor handphone yang kita cantumkan harus bisa diverifikasi penyedia kredit.
KOMENTAR