NOVA.id – Menyambut sukacita perayaan Natal dan menjelang liburan akhir tahun, banyak dekorasi yang menghiasi banyak tempat.
Mulai dari restoran hingga pusat perbelanjaan, seperti di Lippo Malls Indonesia (LMI) yang menghadirkan tema “Santa’s Magical Village” pada perayaan Natal dan musim liburan Natal serta tahun baru.
Kemeriahan itu berlangsung sejak tanggal 15 November 2023 hingga 7 Januari 2024 di 67 pusat perbelanjaan yang dikelola oleh LMI yang berlokasi di lebih dari 33 kota besar di Indonesia.
Mulai dari Kota Medan, Sumatera Utara, hingga Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.
“Santa’s Magical Village” sebagai tema tahun ini akan mewujudkan keajaiban Natal berupa acara hiburan untuk anak hingga orang dewasa yang ideal untuk merayakan libur Natal dan akhir tahun bersama keluarga.
Akan hadir beberapa hiburan seperti, parade Santa Claus, berbagai penawaran khusus, hingga acara belanja kebutuhan Natal dan liburan yang meriah.
“Santa’s Magical Village” juga dihidupkan dalam dekorasi Natal dengan dominasi warna merah, hijau serta padu padan warna gold untuk memberikan kesan klasik.
Pohon-pohon Natal akan dihadirkan di sudut-sudut mal untuk memberikan kesan suasana Natal yang hangat. Dekorasi natal dihadirkan mulai dari pintu masuk, atrium, serta area-area mal lainnya.
Parade Santa Claus merupakan kegiatan istimewa dan menjadi favorit pengunjung anak-anak sampai orang dewasa.
Santa Claus akan berkeliling dan memberikan hiburan menarik.
Parade ini bisa dinikmati di Lippo Mall Kemang, Lippo Mall Puri, Plaza Semanggi, Cibubur Junction, Pluit Village dan beberapa mal lainnya.
Baca Juga: Lirik Lagu All I Want for Christmas is You Mariah Carey yang Sering Diputar Saat Natal
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR