NOVA.id - Seiring menjelang pergantian akhir tahun, rangkaian perayaan yang dinanti semakin terasa.
Kegembiraan menyambut tahun baru terutama dalam hal belanja online, mencapai puncaknya.
Meramaikan gelaran tahunan Hari Belanja Nasional (Harbolnas), Watsons kembali menghadirkan kampanye festival belanja online Watsons 12.12 Sale-bration Sale pada platform belanja online resmi (e-commerce) yang dijadwalkan berlangsung mulai 12 Desember hingga 14 Desember 2023.
Tingginya antusiasme masyarakat untuk berbelanja online pada akhir tahun terutama pada produk skincare, cosmetic dan produk kesehatan favorit yang sedang tren.
Keinginan untuk menyambut tahun baru dengan penampilan terbaik dan perawatan diri yang optimal membuat produk-produk ini menjadi incaran utama menjelang akhir tahun.
Ditambah dengan kejutan promo menarik di momen Watsons 12.12 Sale-bration Sale yang tentunya akan memberikan kebahagian bagi pelanggan setia sehingga sayang untuk dilewatkan.
“Watsons 12.12 Sale-bration Sale hadir untuk menyambut semakin besarnya minat masyarakat terhadap produk health, beauty and wellness serta memberikan personalisasi dalam pengalaman pelanggan yang lebih praktis, menyenangkan.
Sesuai komitmen Watsons untuk selalu mengedepankan kebutuhan kesehatan dan kecantikan bagi pelanggan di seluruh pelosok nusantara melalui saluran apapun, kapanpun, dan di manapun,” kata Presiden Direktur Watsons Indonesia, Lilis Mulyawati.
Deretan promo fantatis pada Watsons 12.12 Sale-bration Sale yang bisa dinikmati seperti diskon sampai dengan 80 persen ekstra voucher hingga Rp60.000, harga spesial 12.12, flash voucher selama Mega Day 12-14 Desember, flash sale, dan voucher deals.
Ditambah gratis ongkir serta deretan great offer pada produk-produk top brand seperti L’Oreal, Maybelline, Garnier, Erha, Nivea, Skintific, Emina, Watsons Brand, Whitelab dan masih banyak lagi.
Demi memberikan pengalaman terbaik, pelanggan bisa ikut merayakan promo puncak dan mendapatkan seluruh penawaran Watsons 12.12 Sale-bration Sale ini dengan mengikuti live streaming di Watsons ID App dan berbelanja langsung di situs resmi www.watsons.co.id atau aplikasi WatsonsID yang dapat diunduh di AppStore dan PlayStore.
Baca Juga: 5 Tips Belanja Saat Harbolnas 12.12, Jadi Inspirasi untuk Berhemat!
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR